Skip to main content

Posts

Showing posts from October, 2016

Pemakaian Buku Pedoman

Untuk mempertahankan profesionalisme, surat kabar memerlukan buku pedoman penulisan.  Baik reporter, penulis, maupun redaktur seharusnya menaati aturan yang tertulis dalam buku pedoman itu. Buku semacam ini menggolong-golongkan bagaimana kata, gelar, dan tanggal harus dipakai untuk mendapatkan keseragaman. Ada beberapa alasan mengapa buku pedoman ini perlu. Pemakaian yang seragam kelihatan lebih profesional. Bila sebuah kata ditulis dalam berbagai bentuk, meskipun semuanya benar, terbuka peluang pembaca akan mengambil kesimpulan salah, bahwa hanya satu kata yang benar. Misalnya kata persen, prosen, atau %. Keseragaman menghemat waktu. Seorang wartawan yang mempelajari buku pedoman tidak perlu ragu-ragu memilih istilah yang harus dipakainya. Bila ia sedang diuber deadline , keraguan bisa berakibat mahal. Manfaat buku pedoman, seperti juga kamus untuk mengurangi kesalahan, mengurangi hal yang akan mengurangi citra profesionalisme Anda. Selanjutnya : Menangkap Kesalah...

Mengetahui Bagian Dan Fungsi Dashbor Blogger

Tulisan sebelumnya Anda telah mempelajari Cara Membuat Blog Di Blogger   dan selanjutnya Anda akan mempelajari tentang Mengetahui Bagian Dan Fungsi Dashbor Blogger  namun sebelum itu Anda perlu tahu Dashbor itu apa? Dashbor Blogger adalah halaman pertama dimana Anda akan memberikan kostum dan mengoptimalkan blog Anda secara penuh. Sebelum Anda mempelajari selanjutnya, ada kalanya Anda mengetahui bagian dan fungsi dashbor pada blogger. Perhatikan gambar berikut ini. Inilah tampilan dashbor pada blogger. Fungsinya sesuai dengan angka yang tertera pada gambar. Angka 1 Tertanda bahwa Anda yang memiliki kuasa penuh pada blog Anda. Angka 2 Mengarahkan Anda untuk membuat blog baru lagi. Angka 3 Kumpulan dari semua blog Anda. Angka 4 Mengarahkan Anda untuk langsung membuat tulisan pada blog yang Anda inginkan. Angka 5 Mengarahkan Anda langsung untuk membuka daftar entri Anda. Angka 6 Mempermudah Anda dalam memilih menu pada blog Anda. Angka 7 Menampilkan blog...

Pengejaan Dan Pemakaian Kata

Kata-kata adalah alat pokok dalam pekerjaan ini. Bila kau tidak sengaja mengeja dengan tepat atau tidak bisa memakai kata-kata dengan efektif dan akurat, sebaiknya kau tidak masuk dalam percaturan surat kabar. Teguran ini diucapkan seorang editor yang marah karena menemukan beberapa kata yang salah tulis dalam naskah seorang reporter. Reporter itu memegang teguh teguran itu dan, sejak saat itu, memakai kamus secara serius. Ejaan bukan hanya latihan akademis untuk menakut-nakuti mahasiswa. Ejaan adalah satu keharusan bagi kelangsungan hidup dunia pers yang penuh persaingan. Tidak banyak reporter yang bisa gampang ingat ejaan, memang. Tapi, kebanyakan kita tentu bisa membaca kamus. Dan sekedar membalik-balik kamus tentulah bisa dilakukan, bahkan ketika diuber deadline . Beribu-ribu kata diproses setiap hari di meja editor. Memang, editor bertanggung jawab menyaring kesalahan pada naskah. Tapi, secara manusiawi, tidaklah mungkin ia bisa menyaring setiap kata. Karena itu...

Mengumpulkan Informasi Yang Tepat

Mengapa kita harus akurat? Ada banyak jawaban untuk pertanyaan ini. Tapi, jawaban yang paling tepat adalah karena jurnalisme, diantara sekian banyak definisinya, merupakan sejarah yang ditulis hari ini . Apa yang Anda tulis hari ini, dalam beberapa hari ke depan sudah menjadi sejarah  dan beberapa tahun ke muka sudah dijadikan rujukan oleh sejumlah orang. Kesalahan Anda dalam akurasi, dengan demikian, akan menyesatkan sejumlah orang yang menjadikan tulisan Anda sabagai rujukan. Karena itulah sering dikatakan, akurasi adalah mahkota profesionalisme seorang wartawan. Ketidak akuratan dalam penerbitan kebanyakan disebabkan oleh kelalaian yang tidak disengaja. Seorang reporter mungkin tidak menggunakan waktu secukupnya untuk mengecek informasinya sebelum menulis. Kemudian ternyata ia salah menulis nama sumber berita. Seorang wartawan kawakan mengambil langkah-langkah pencegahan untuk menghindari kesalahan fakta. Bila Anda mewawancari seseorang, tanyakan namanya, umurnya, alama...

Berguru Dengan Kumcer Ernest Hemingway

Siapa yang tidak kenal dengan Kumcer Ernest Hemingway dalam dunia penulis. Ia adalah seorang novelis, cerpenis serta wartawan Amerika. Ia memiliki gaya penulisan yang begitu khas, singkat dengan gaya mengecilkan dari keadaan sebenarnya dan mempunyai pengaruh yang penting terhadap perkembangan fiksi abad ke-20. Baca Selengkap riwayat hidupnya: Disini Sumber : Wikipedia Kumcer Ernest Hemingway dijuluki sebagai Penulis Prosa Dengan Gaya Terbaik Di Dunia .  Kenapa? Mari kita simak tulisan dari Daeng Anto pendiri Indonovel.com dengan tulisan berjudul  Cara Menulis Cerita Pendek Yang Bisa Anda Pelajari Dari Kumcer Ernest Hemingway The Fifth Column (Angkatan Kelima). Pada jaman dulu mereka menulis betapa manis dan terhormat orang yang mati demi negaranya. Tapi dalam perang modern kematianmu tidak lagi manis dan terhormat. Seperti seekor anjing kau akan mati tanpa alasan yang jelas.. (Notes for the Next War, Ernest Hemingway) Melalui 3 baris kalimat...

Mengapa Saya Membuat Blog

Awalnya karena sebuah film yang menceritakan tentang pendiri Facebook.com  Ia menuliskan kegiatan sehari-harinya di blog. Memberikan pada saya rasa ingin memiliki dan membuat blog. Dan jadilah blog saya di tanggal 3 Maret 2013, Ibnu Rasyid  Saya hanya mengisinya dengan keseharian saya tidak lebih sekaligus juga menyalurkan kemalasan saya dengan hal yang bermanfaat. Namun, saya mulai bosan menulis di blog karena butuh tambahan biaya untuk koneksi internetnya hingga akhirnya saya hanya menulis di blog sekali-kali saja. Seiring dengan seringnya saya berselancar di google saya mulai kembali menjadi seorang blogger karena blogger bisa menghasilkan dollar. Lumayankan untuk seorang Mahasiswa pengangguran seperti saya. 29 September 2016, saya membuat blog ini dan fokus pada topik yang saya sukai.  Target untuk blog ini: Bisa menghasilkan Dollar Bisa berguna untuk pengunjung blog saya. Masa depan harus terjamin Mungkin kedengaran seperti berandai-andai tapi saya a...

Cara Membuat Blog Di Blogger

Setelah Anda membaca dan mempelajari cara membuat akun gmail, ada banyak cara untuk memanfaatkan akun gmail Anda. Bukan hanya tentang mengirim surat elektronik melainkan bisa juga dengan membuat blog. Lalu blog itu apa ? Kenalan dengan blog . Setelah Anda mengetahuinya, tinggal bagaimana cara membuat blog itu. Anda perlu mempelajari cara berikut ini, jika Anda ingin membuat blog. Pertama Anda perlu login pada Gmail.com  kemudian masuk pada url  blogger.com . Kedua Anda perhatikan tampilan pada menu dashbor blogger.com , Anda cari kata Blog Baru  seperti pada gambar berikut ini. Setelah itu, akan muncul jendela baru yang mengarahkan Anda untuk membuat blog. Ketiga Jika tahap kedua telah selesai, akan muncul jendela untuk membuat blog, seperti pada gambar berikut ini. Anda perlu mengisi kolom tersebut dengan apa yang Anda inginkan. Judul : Nama blog Anda. Contoh: MahaSiswa Komunikasi Alamat : URL blog Anda. Contoh: MSKPI.blogsp...

Cara Membuat Akun Gmail

Anda pasti tahu tentang email itu apa? adalah surat elektonik atau email dan untuk membuat blog Anda perlu yang namanya email itu dan email yang digunakan dalam membuat blog di blogger yaitu gmail.com atau akun google.com Ini wajib bagi Anda jika ingin membuat blog di blogger.com . Tanpa akun gmail Anda tidak dapat membuat sebuah blog di blogger.com . Lalu bagaimana cara membuat akun google itu? Jangan khawatir Anda dapat melakukannya sendiri jika Anda mengikuti cara berikut ini. 1. Anda harus membuka di tab lain dengan url gmail.com pada browser Anda. Akan muncul tampilan memasukkan akun Anda.  2. Pilih Create an account lalu akan muncul tampilan sebuah biodata yang harus Anda isi. Setelah Anda mengisinya dengan benar bagian akhir Anda harus mencengtang kata I agree to the google Terms of Service and Privacy Policy . 3. Klik Next Step . Akhirnya akun gmail Anda telah dibuat dan tinggal Anda untuk mengoptimasinya dengan lebih lanjut. Cukup mudahkan bagi Anda yan...

Akurat, Mahkota Profesi

Penulis feature tentu membutuhkan imajinasi yang baik untuk menjahit kata dan kalimat menjadi cerita yang menarik. Tapi, seperti juga bentuk jurnalisme lainnya, imajinasi penulis tidak boleh mewarnai fakta dalam ceritanya. Pendeknya, cerita khayalan tidak boleh ada dalam penulisan feature. Seorang wartawan profesional tidak akan menipu pembacanya, walau sedikit, karena ia sadar etika dan bahaya yang bakal mengancam. Etika menyebutkan bahwa opini dan fiksi tidak boleh ada, kecuali pada bagian tertentu surat kabar. Tajuk rencana, tentu saja, merupakan tempat mengutarakan pendapat. Dan edisi Minggu surat kabar diterbitkan untuk menampung fiksi misalnya cerita pendek. Feature tidak boleh berupa fiksi dan setiap pewarnaan  fakta tidak boleh menipu pembaca. Bila penipuan seperti itu terungkap, kepercayaan pembaca akan hancur. Ada beberapa derajat kefiktifan  yang paling mencolok ialah bila seorang membuat cerita dengan bahan yang sama sekali bikinan. Untunglah tidak banya...

Modal Penting Dalam Menulis

Dalam menulis berita, yang diutamakan ialah pengaturan fakta. Tapi, dalam menulis feature, Anda dapat menggunakan teknik mengisahkan sebuah cerita. Itulah perbedaan pokok antara berita keras dan tulisan feature. Penulis feature pada hakikatnya adalah seorang yang berkisah atau seorang yang bertutur. Karena itu, untuk para penulis feature, agaknya bisa diingat pesan yang berbunyi write as you talk menulislah seperti halnya Anda sedang bertutur . Itu pula sebabnya, untuk feature sering digunakan istilah jurnalisme bertutur. Seorang penulis feature bagaikan empu yang melukis dengan kata-kata. Ia menghidupkan imajinasi pembaca, menarik pembaca masuk ke dalam cerita dengan membantunya mengidentifikasi diri dengan tokoh utama. Penulisan feature sebagian besar tetap menggunakan penulisan jurnalistik dasar, karena ia tahu teknik itu sangat efektif untuk berkomunikasi tapi bila ada aturan yang mengurangi kelincahannya mengisahkan suatu cerita, ia segera menerobos aturan itu. Stru...

Panjang Tulisan

Bila seorang reporter bertanya berapa panjang seharusnya ia menulis feature, editor mungkin menjawabnya Sepanjang Anda menganggapnya masih menarik . Panjang tulisan feature bervariasi dari dua atau tiga alinea sampai 15 atau 20 lembar, ketik dengan spasi (dihitung dengan komputer, antara 500 dan 50.000 karakter). Minat pembacalah yang harus jadi patokan. Walaupun tidak ada batasan tegas tentang panjang tulisan, bukan berarti Anda boleh menulis asal-asalan. Seorang penulis feature yang baik selalu sadar dengan asal-asalan justru akan mengurangi kekuatan sebuah tulisan feature. Pembaca, dengan kesempatan membaca yang makin singkat oleh bertambah kompleksnya jadwal kegiatan sehari-hari, akan dengan mudah meninggalkan sebuah tulisan feature yang dianggapnya nyinyir dan berlebihan. Selanjutnya : Modal Penting Dalam Menulis

Menulis Dengan Kebiasaan

Sebelum Anda belajar dari para tokoh-tokoh ternama yang telah menggeluti dunia penulisan, Anda terlebih dahulu membiasakan diri Anda untuk menulis atau curhat dalam tulisan Anda. Tidak perlu takut. Biasakan diri dulu Anda dalam menulis. Kenapa? Karena jika Anda langsung mencari para tokoh yang Anda ingin jadikan tulisannya patokan dari tulisan Anda akan sangat sulit karena Anda ingin langsung menjadi penulis hebat tanpa memulainya dari awal, dari kebiasaan Anda. Biasakan diri Anda dalam menulis sebelum Anda menjadi penulis hebat, itu adalah syarat yang harus Anda lalu karena dengan kebiasaan Anda tanpa sadar akan menemukan gaya dari penulisan Anda. Dari yang saya amati selama ini, kebanyakan dari mereka yang ingin mencoba sukses dengan tulisan, mereka lupa yang namanya kesabaran dan ketekunan. Semua yang ada didunia ini butuh proses tidak ada yang instan, contohnya saja Mie Instan untuk menyajikannya saja butuh proses tidak ada bedanya juga jika Anda ingin sukses d...

Start By Writing

Saatnya bagi Anda untuk mengambil laptop, buku harian atau hal lainnya dan mulalilah menulis. Jangan menunggu hal lain yang dapat menghambat tulisan Anda, karena menulis itu adalah kata yang tidak akan teringat kembali. Jangan menghambat diri Anda jika Anda ingin menjadi seorang penulis, seperti yang kutuliskan tadi kata tidak akan teringat kembali . Maka dari sekarang jika Anda ada niat maka menulislah. Jangan pikirkan hal yang paling kecil dalam menulis, tanda baca, kata-kata yang sesuai dan lain sebagainya. Jangan sama sekali memikirkan hal seperti itu. Anda hanya perlu menulis dengan ikhlas biarkan curhatmu mengalir dengan coretan tinta hitam Anda. Saya memiliki buku harian sejak saya tahun pertama di SMP kemudian berubah menjadi blog disaat saya tahun pertama SMA. Awalanya saya tidak memperhatikan tanda baca, mau bagaimana lagikan? tapi seiring berjalannya waktu seringnya saya menulis tanpa saya sadari tulisan saya mulai tersusun rapi. Ini bermula dari curhat sa...

Awet

Menurut seorang wartawan kawakan, koran kemarin hanya baik untuk pembungkus kacang. Unsur berita yang semuanya penting luluh dalam waktu 24 jam. Berita mudah sekali punah  tapi feature bisa disimpan berhari-hari, berminggu atau berbulan-bulan. Koran-koran kecil sering menyimpan naskah yang tidak selalu menyajikan berita keras hardnews dan yang disimpan itu kebanyakan feature. Redaksi tahu nilai cerita itu tidak akan musnah dimakan waktu. Banyak wartawan kawakan yang menyimpan daftar ide feature untuk hari-hari yang miskin berita hangat. Dengan feature yang matang siap di tangan, ia bisa meyakinkan editornya bahwa ia selalu produktif. Beberapa wartawan bahkan sudah melengkapi ide featurenya dengan riset, hingga ia bisa segera menuliskannya bila diperlukan mendadak. Dari kacamata wartawan, feature mempunyai keuntungan lain. Tekanan deadline longgar, sehingga ia punya waktu cukup untuk melakukan riset secara cermat, dan menuliskannya kembali secara lebih bagus dan lebih meyak...

Menghibur

Paling tidak dalam 40 tahun terakhir, feature menjadi alat penting bagi surat kabar untuk bersaing dengan media elektronik. Wartawan surat kabar mengakui, mereka tidak akan bisa mengalahkan wartawan radio dan televisi dalam hal kecepatan penyampaian berita ke masyarakat. Wartawan radio dan tv bisa mengudarakan cerita besar hanya dalam beberapa menit setelah sesuatu terjadi. Sedangkan wartawan koran harus bersabar, bahwa baru beberapa jam setelah kejadian pembacanya baru tahu mengenai suatu peristiwa. Tapi wartawan harian, apalagi majalah, bisa mengalahkan saingannya radio dan tv, dengan cerita eksklusif. Ia juga bisa membuat versi yang lebih mendalam (in depth) mengenai sebuah ceita yang disiarkan radio. Dengan patokan seperti itu dalam benaknya. Ia selalu mencari peluang feature dalam berita-berita yang paling hangat. Cerita feature biasanya eksklusif, hingga sulit dikalahkan oleh radio dan tv juga koran lain. Feature memberikan variasi terhadap berita-berita rutin, pembunu...

Informatif

Feature yang kurang nilai aktualitasnya bisa memberikan informasi kepada masyarakat mengenai situasi, atau aspek kehidupan, yang mungkin diabaikan dalam penulisan berita biasa di koran. Kota Anda mungkin mempunyai lembaga berharga yang sedang terancam ditutup karena kekurangan dana misalnya museum sejarah. Seorang wartawan bisa mengunjungi museum dan mengadakan tanya jawab dengan direkturnya mengenai krisis keuangan itu. Hasil wawancara itu bisa menjadi berita kecil yang berjudul Museum Sejarah Alam Menghadapi Lampu Merah.  Tapi, wawancara itu jeli melihat sudut lain sehingga berita kecil itu bisa dianggap penting, layak dimuat sebagai feature. Misalnya, ia tahu anak-anak kecil itu tertarik pada binatang yang di awetkan disana. Inilah tulisan reporter itu : "Pak Tupai melotot ke arah tangan anak yang mengelus-elus bulunya, tidak peduli pada cekikikan anak-anak yang tertawa kegirangan mengelilinginya. Pak Tupai tidak akan mungkin menerima tamu seperti itu lagi. Museum Se...

Mulailah Dengan Curhat!

Banyak yang mengatakan kalau menulis itu sulit, Saya setuju dengan itu . Menulis itu sulit. Contohnya saya sendiri yang menulis disini, saya harus memikirkan hal-hal yang belum pernah dipikirkan oleh Anda agar tulisan saya bisa berbeda dari tulisan yang lainnya. Tapi ada juga, mereka yang sudah bergelut dalam dunia kata menganggap kalau tulisan itu seperti menghirup udara segar lalu menorehkannya dalam sebuah kertas atau dalam sebuah blog atau juga bisa dalam media penerbitan seperti fajar, kompas dan media lainnya . Memang tidak mudah dalam mengerjakan suatu hal, karena anda harus menggunakan semua anggota badan Anda. Sama halnya dengan menulis Anda harus memikirkan kata yang baik dan baku serta asalan agar tulisan Anda tampil beda dari yang lain. Itu yang sekarang saya lakukan saat ini, mengisi tulisan saya dengan tulisan yang berbeda dari tulisan lainnya. Lalu bagaimana cara menulis itu? caranya cukup mudah. Jika Anda masih dalam tahap pemula seperti saya. Saya menu...

Subjektivitas

Beberapa feature ditulis dalam bentuk aku sehingga memungkinkan wartawan melibatkan emosi dan pikirannya sendiri. Keterlibatan emosional inilah yang memberikan pada feature aspek menyentuh hati pembaca, yang sangat jarang dicapai oleh sebuah tulisan berita biasa. Keterlibatan emosional itu juga yang memberi kemungkinan pada feature untuk nyaman dibaca . Wartawan biasanya menyukai petualangan dan pengalaman sambil mencari tema yang mungkin diangkat menjadi tulisan menarik, karena ditulis dalam bentuk aku misalnya, seorang wartawan mengunjungi satu negeri Eropa Timur, dekat setelah komunisme runtuh. Ia catat pengalamannya sejak mengurus visa. Ia ingat pula bagaimana perilaku petugas imigrasi negara itu ketika memeriksa paspornya. Dalam perjalanan, ia membuat catatan tentang berbagai bekal nya yang sepele, mulai dari sabun, sikat gigi, sampai kembang gula. Ia pun mendapatkan kesan betapa orang-orang di negeri itu ingin sekali berbicara pada orang asing, setelah sekian lama...

Kreativitas

Tidak seperti menulis berita biasa, menulis feature memungkinkan reporter menciptakan sebuah cerita. Memang, masih diikat etika bahwa tulisan harus akurat, dan seterusnya sebab feature dengan segala kebebasannya tetaplah merupakan ragam tulisan jurnalistik bukan fiksi. Kreativitas seorang penulis feature bisa diuji dari kemampuannya mengembangkan sebuah berita biasa atau salah satu aspek berita biasa menjadi tulisan feature yang nyaman dibaca dan perlu. Dengan kata lain, dari suatu peristiwa atau keadaan seorang reporter bisa saja menggagas sebuah feature. Misalnya, seorang wartawan rubrik wanita selalu ditugasi menulis feature mengenai peringatan hari lahir R.A. Kartini tiap 21 April . Biasanya ia meliput dan menulis hal-hal rutin, seperti riwayat hidup istri kedua Bupati Rembang itu, mewawancarai beberapa tokoh wanita, mereportasekan kerepotan anak-anak perempuan merayakan hari lahir dan sebagainya. Tapi, suatu kali ia bosan dengan itu dan ingin mencari sudut lain . I...